Terjaring Razia Sepasang Kekasih dan Kondom Ditemukan

NusantaraTerkini.Com, Padangsidimpuan –
Demi menciptakan kondisi yang kondusif di Kota Padangsidimpuan jelang Pilpres dan Pileg di tahun 2019 ini serta mengantisipasi tindakan kriminal dan penyalahgunaan narkoba, miras. Polres Padangsidimpuan menggelar razia cipta kondisi (Cipkon). Razia cipkon ini dibawah pimpinan Kasat Sabhara Polres Padangsidimpuan AKP Rudi Siregar.

Sejumlah hotel dan tempat hiburan malam disisir, para tamu dan pengunjung tidak luput diperiksa. Sampai identitas pengunjung pun diperiksa oleh petugas.

“Kita sengaja selektif memilih sasaran razia kali ini, karena sejumlah sasaran tersebut disinyalir rawan terjadinya tindakan kriminal. Razia ini juga untuk mengantisipasi gangguan keamanan dan ketertiban di masyarakat jelang Pilpres dan Pileg,” terang Kapolres Padangsidimpuan AKBP Hilman Wijaya melalui Kasat Sabhara AKP Rudi Siregar kepada wartawan, Sabtu (19/1/2019) malam.

Saat razia petugas berhasil mengamankan empat orang diantaranya dua pasang kekasih yang kedapatan berada dalam satu kamar di sebuah Hotel yang berada di Jalan Imam Bonjol, Kelurahan Padang Matinggi. Dari kamar sepasang kekasih ini petugas pun menemukan alat kontasepsi (kondom) dari dalam kamar, tempat pasangan ini menginap.

“Ada empat orang kita amankan, diantaranya sepasang kekasih. Dari keterangan pasangan ini mereka berdua berencana akan menikah. Akan tetapi, orang tua sang wanita tidak merestui hingga keduanya kabur dan berencana hendak kawin lari. Mereka berdua warga Paluta” kata AKP Rudi Siregar.

Keempat orang yang terjaring razia cipkon ini dibawa ke Polres Padangsidimpuan untuk di proses dan dibina, agar mereka tidak mengulangi lagi perbuatannya selanjutnya diserahkan kepada orang tua masing-masing.(Idham Siregar)

Rekomendasi
Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

You cannot copy content of this page