Didampingi Forkopimda, Pj Bupati Empat Lawang Hadiri Rapat Pleno Terbuka KPUD

EMPAT LAWANG Nusantaraterkini.com  – Pj Bupati Empat Lawang Fauzan Khoiri Denin menghadiri rapat pleno terbuka Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) yang bertujuan untuk merekapitulasi hasil penghitungan suara tingkat kabupaten dalam Pemilihan Umum (Pemilu) 2024, berlansung dihalaman Kantor KPU Kabupaten Empat Lawang Kamis (29/02/24).

Terlihat hadir juga Ketua DPRD Empat Lawang Persi SE, Kapolres Empat Lawang, Pabung Kodim, Ketua Bawaslu Empat Lawang. Serta hadir juga yaitu Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) se-Kabupaten Empat Lawang serta hadir juga yaitu perwakilan atau saksi dari Partai Politik dan saksi dari pasangan Capres-Cawapres.

Ketua KPU Empat Lawang Eskan Budiman di dampingi Ketua Bawaslu Empat Lawang Rodi Karnain mengatakan, pihaknya tengah melaksanakan amanat dari undang-undang tentang kepemiluan terkait dengan rekapitulasi suara partai politik pada Pemilu 2024

“Kita hari ini melaksanakan proses rekapitulasi dan sudah berjalan 2 Kecamatan dan sekarang sedang istirahat,” ujarnya ketika di wawancarai awak media.

“Kami didampingi oleh rekan-rekan dari Bawaslu dan diikuti oleh peserta baik dari saksi parpol, saksi pasangan capres-cawapres maupun PPK,” Lanjutnya.

Kemudian Eskan juga menyampaikan terkait dengan jadwal pihaknya tidak menargetkan berapa jumlah kecamatan perhari, namun pihaknya akan maksimalkan semaksimal mungkin.

“Kita melaksanakan sesuai dengan Peraturan KPU, yaitu menghitung perolehan suara 5 jenis Pemilu,” Jelasnya.

Lalu, Eskan mengungkapkan untuk sejauh inipelaksanaan pleno rekapitulasi suara di KPU sejauh ini berlangsung aman dan kondusif.

“Sudah ada dua Kecamatan yang kami hitung perolehan suara-nya dan masih ada 8 Kecamatan lain. Semoga yang lain juga tetap aman dan kondusif seperti ini,” Tutupnya.(Ardi)

Rekomendasi

Ruangan komen telah ditutup.

You cannot copy content of this page