Dewan Kota Lakukan Sidak Ke Kampung Melayu

NusantaraTerkini.Com, – Wakil Ketua II Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Bengkulu bersama anggota Komis II dan III, Selasa siang (27/2/2018) melakukan inspeksi mendadak (sidak) di RT 14 RW 01, Kelurahan Teluk Sepang, Kecamatan Kampung Melayu Kota Bengkulu.

Warga setempat yang menyambut para anggota dewan tersebut berharap dewan dapat membantu menyelesaikan permasalahan yang ada di RT 14 RW 01 Kelurahan Teluk Sepang, Kecamatan Kampung Melayu.

“Harapan kami dari sidak ini,  bapak Anggota Dewan bisa menyelesaikan permasalahan yang ada disini terkait tindak lanjut dari hearing bulan Januari terhadap permasalahan lahan hiba yang dijanjikan oleh PT. Pelindo,”ujar Samsul salah satu warga Rt 14.

Selain melakukan sidak di RT 14, para anggota dewan beserta rombongan juga melakukan sidak ke RT 19 dan 20 Kelurahan Padang Serai Kecamatan Kampung Melayu Kota Bengkulu.

Sebelum ke RT 19 dan 20, Waka II Teuku Zulkarnain, SE beserta anggota berpesan kepada masyarakat RT 14 agar selalu kompak apapun masalahnya, “jika kalian kompak semuanya akan terselesaikan, kami juga akan membantu karena kami hadir untuk membantu masyarakat walaupun belum sempurna dalam membantu, tapi kami akan selalu berusaha untuk membantu masyarakat,” ungkap Teuku.

Selanjutnya anggota dewan melakukan sidaknya di jembatan penghubung antara RT 15, 16, 19 dan RT 20, Kelurahan Padang Serai Kota Bengkulu yang rusak akibat diterjang banjir bandang 2014 lalu. “Jembatan ini akan diperbaiki secepatnya, agar bisa berfungsi sebagaiman mestinya,” demikian Teuku. (Nadifa/adv)

 

Rekomendasi
Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.