Rohidin : Satpol PP, Damkar Dan Satlinmas Harus Selalu Siap Siaga

NusantaraTerkini.Com, – Pemerintah Provinsi Bengkulu menggelar Upacara dalam rangka HUT Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) ke – 68, Satuan Perlindungan Masyarakat (SatLinMas) ke – 56, dan Pemadan Kebakaran (Damkar) ke – 99 di halaman Kantor Gubernur Bengkulu, Rabu (20/03/18).

Plt. Gubernur Provinsi Bengkulu, Rohidin Mersyah menyampaikan pesan kepada aparat Satpol PP, SatLinMas, dan Damkar untuk selalu siap siaga sejak dini, agar saat adanya potensi gangguan terhadap penyelenggaran ketertiban umum, ketentraman masyarakat, serta perlindungan masyarakat yang meningkat sangat tajam, ketiga aparat tersebut sudah harus terlebih dahulu mempersiapkan diri.

” Biasanya potensi gangguan terhadap penyelenggaraan ketertiban umum dan ketentraman masyarakat, serta perlindungan masyarakat akan meningkat sangat tajam. Untuk menyikapi situasi dan kondisi yang terjadi tersebut, sesuai tugas pokok dan fungsinya, Aparat Satpol PP, SatLinMas, dan Damkar harus mempersiapkan diri sejak dini,” Ujar Rohidin Mersyah.

Lebih lanjut dia menyampaikan, dalam kesiapsiagaan aparat, tugas pokok dan fungsi Satpol PP adalah dalam menegakkan Peraturan Daerah dan Kepala Daerah serta penyelenggaran ketertiban umum, serta ketentraman masyarakat. SatLinMas mempunyai tugas pokok dan fungsi membantu menjaga ketentraman dan ketertiban umum, penyelenggara Pemilu dan Pemilukada baik sebelum, pada saat, maupun setelah pelaksaan pemungutan suara, membantu dalam penanggulangan bencana.

Sementara Pemadam Kebakaran (Damkar) mempunyai tugas pokok dan fungsi penyelenggaraan tugas pemerintahan, bidang ketentraman dan ketertiban umum, serta perlindungan masyarakat khususnya urusan kebakaran.

“Ketiga aparat tersebut mempunyai tugas pokok dan fungsi yang sangat penting, terlebih pada saat Pilkada,” tandasnya. (Nindri/adv)

Rekomendasi
Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

You cannot copy content of this page