Membaik, PDP Covid-19 Asal Lebong Boleh Pulang

BENGKULU UTARA – Setelah diisolasi beberapa hari serta menjalankan rapid test di RSUD Arga Makmur, pasien dalam pengawasan asal kabupaten Lebong telah dipulangkan ke rumahnya karena kondisinya sudah membaik. Kendati demikian pasien ini masih harus menunggu hasil tes swab dari balitbangkes Palembang.

Direktur RSUD Argamakmur, dr.Jasmen Silitonga,SpKK MM menjelaskan, saat dilakukan rapit tes ulang beberapa kali oleh pihak RSUD Argamkamur hasilnya semua non reaktif. Ditambah lagi dengan dari rekam jejak pasien yang sempat berinteraksi dengan orang dari luar provinsi bengkulu telah melewati 14 hari. Pertimbangan lainnya karena pasien baru melahirkan.

“Ya, warga Kabupaten Lebong yang sempat di curigai terpapar covid 19, telah diperkenankan pulang. Karena, kondisi pasien sudah dalam keadaan sehat,” katanya, Kamis (30/4/2020).

Jasmen menambahkan pihaknya mendiagnosa bahwa pasien tersebut hanya mengidap demam dan flu biasa apalagi pasien baru saja selesai melahirkan. Kendati demikian pihaknya telah berkoordinasi dengan pihak Dinas Kesehatan dan Tim gugus tugas Kabupaten Lebong untuk tetap melakukan pemantauan terhadap pasien. Sembari menunggu hasil tes Swab dari balitbangkes Palembang keluar 7 hingga 10 hari kedepan.

“Biasanya satu minggu sudah keluar hasil swab itu, tapi ya namanya juga kita mengantri, paling lama 10 hari sudah keluar hasil swab itu, ya kita berharap hasilnya,” negativ,” tutup jasmen. (din)

Rekomendasi
Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.