Korwil Bergerak 1912 Bengkulu Sebut Rohidin Paling Tepat Pimpin Bengkulu

Bengkulu || Provinsi Bengkulu merupakan sebuah provinsi yang memiliki banyak potensi, baik dari segi pariwisata dan Sumber Daya Alam (SDA).

Untuk itu, Provinsi Bengkulu membutuhkan pemimpin yang cerdas dan berpengalaman dalam misi membangun Provinsi Bengkulu.

Koordinator Wilayah Bergerak 1912, Iqbal Hafsari menyebutkan bahwa berdasarkan hasil buah pikir yang dimilikinya beserta rekannya sosok ‘Rohidin Mersyah’ harus meneruskan kepemimpinannya untuk kali keduanya melanjutkan pembangunan provinsi Bengkulu.

“Berdasarkan pengamatan kami beserta dengan rekan-rekan lain, bapak Rohidin Mersyah harus kembali melanjutkan pembangunan Provinsi Bengkulu, ” ujar Iqbal Hafsari

Taktis, bukti nyata berbagai upaya telah diwujudkannya di antara pembangunan Infrastruktur yang juga termasuk Program Strategis Nasional (PSN), seperti Jalan Tol Kota Bengkulu-Taba Penanjung, pembangunan jalan Trans Enggano, Revitalisasi Pelabuhan di Kahyapu dan Malakoni Pulau Enggano, Pembangunan Elevated Danau Dendam Tak Sudah (DDTS).

Pembangunan Ekonomi dari pengembangan Kawasan Hijau dengan titik fokus pada kawasan hutan, pembangunan sarana jalan untuk konektivitas kawasan selatan Bengkulu, sehingga bisa terhubung dengan Sumatera Selatan untuk menunjang jalur pengembangan ekonomi di dua kawasan.

Dari program pendidikan juga tampak telah terprogram yakni Leadership Bengkulu Program.

Selain itu, Sosok Rohidin Mersyah juga banyak menerima penghargaan Nasional (Awards).

Bahkan Ada beberapa program yang menjadi prioritas di tahun 2024, di antaranya adalah perbaikan ruas jalan, pembanguan infrastruktur seperti gedung dan irigasi sebagai sarana penunjang tanaman pangan berkelanjutan.

“Meskipun ditengah kepemimpinannya sempat dilanda wabah covid-19, yang menghambat pembangunan Provinsi Bengkulu, namun segudang prestasi pembangunan Provinsi Bengkulu pun tetap kentara olehnya, ” bebernya.

Menurutnya, saat ini keputusan pilihan yang tepat adalah pada Pilkada 27 November 2024 mendatang yakni mempercayakan kepada Rohidin Mersyah untuk kembali memimpin Provinsi Bengkulu.

“Sekali lagi kami tegaskan bahwa Sosok Cerdas Bapak Rohidin Mersyah adalah pilihan tepat untuk kembali memimpin Provinsi Bengkulu, ” tandas Iqbal Hafsari.

Berikut tahapan tahapan pilkada 2024 yakni.

-Pemenuhan Persyaratan Dukungan Pasangan Calon Perseorangan: Minggu, 5 Mei 2024 – Senin, 19 Agustus 2024
-Pengumuman Pendaftaran Pasangan Calon: Sabtu, 24 Agustus 2024 – Senin, 26 Agustus 2024
-Pendaftaran Pasangan Calon: Selasa, 27 Agustus 2024 – Kamis, 29 Agustus 2024
-Penelitian Pasangan Calon: Selasa, 27 Agustus 2024 – Sabtu, 21 September 2024
-Penetapan Pasangan Calon: Selasa, 22 September 2024 – Sabtu, 22 September 2024
-Pelaksanaan Kampanye: Rabu, 25 September 2024 – Sabtu, 23 November 2024
-Pelaksanaan Pemungutan Suara: Rabu, 27 November 2024 – Rabu, 27 November 2024
-Penghitungan Suara dan Rekapitulasi Hasil Penghitungan Suara: Rabu, 27 November 2024 – Senin, 16 Desember 2024
-Penetapan Calon Terpilih: Paling lama 3 hari setelah Mahkamah Konstitusi secara resmi memberitahukan permohonan yang teregistrasi dalam Buku Registrasi Perkara Konstitusi (BRPK) kepada KPU
-Penyelesaian Pelanggaran dan Sengketa Hasil Pemilihan: Paling lama 5 hari setelah salinan penetapan, putusan dismisal atau putusan Mahkamah Konstitusi diterima oleh KPU
-Pengusulan Pengesahan Pengangkatan Calon Terpilih: Paling lama 3 hari setelah penetapan pasangan calon terpilih.

Rekomendasi

Ruangan komen telah ditutup.