Sukseskan Bencoolen International Marine Festival, Pemrov Temui KSAL

NusantaraTerkini.Com, Jakarta – Kamis 26 Juli 2018, Bapak Plt. Gubernur Bengkulu, Rohidin Mersyah beserta Plt.kepala Bappeda prov. Bkl,Noni Yulesti, Plt. Kepala Dinas DKP, Ivan Syamsurizal Kepala Biro Adm. Perekonomian Setda Prov Dan Kepala Badan Penghubung di Jakarta menemui Kepala Staf TNI AL di Mabes Hankam AL, Cilangkap Jakarta Timur, dalam rangka memaparkan Salah satu program prioritas Provinsi bengkulu, Visit 2020 Wonderful Bengkulu. Diketahui dalam salah satu rangkaian event Visit 2020 Wonderful Bengkulu, terdapat gelaran yang berhubungan dengan bidang kelautan, yakni

Untuk mengisi festival, tersebut Plt. Gub Bengkulu menyampaikan minatnya untuk menjadi tuan rumah Multilateral Naval Exercise Komodo yang merupakan latihan bersama dengan Angkatan Laut negara-negara sahabat dalam operasi militer selain perang yang digelar setiap dua tahun sekali, dengan tujuan untuk meningkatkan kerjasama dalam menanggulangi bencana dan permasalahan kemanusiaan di suatu kawasan yang perlu mendapat perhatian semua negara.

Dalam latihan ini akan melibatkan angkatan laut dari berbagai negara sahabat. Dengan kegiatan ini potensi pariwisata di Bengkulu dapat dipromosikan.

Kepala Staf Angkatan Laut, Laksamana TNI Siwi Sukma Adji menyambut baik dan mendukung, keinginan Provinsi bengkulu untuk menjadi tuan rumah Komodo exercise di tahun 2020. Dalam waktu dekat, beliau akan mengutus stafnya untuk datang ke Bengkulu dalam rangka survey lokasi dan meninjau kondisi di lapangan.

Plt. Gubernur Bengkulu juga menginstruksikan Plt. Kepala bappeda serta opd terkait lainnya untuk dapat membantu persiapan agar event ini dapat terlaksana dengan baik.(red/adv)

Rekomendasi
Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

You cannot copy content of this page