Partai PSI Rekrut Caleg Tanpa Mahar

NusantaraTerkini.Com, – Setelah ditetapkan menjadi partai baru sebagai peserta pemilu 2019 oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU), Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kota Bengkulu membuka pendaftaran bakal calon legislatif (caleg) tanpa mahar, Kamis (1/3/2018).

Hal itu disampaikan Reni Sartika, Sekretaris DWP PWI, bahwa dalam proses rekruitmen caleg PSI sangat selektif, dan benar- benar mencari orang yang memiliki elektabilitas dan kreadibilitas yang akan dimunculkan pada pemilu 2019 mendatang.

“PSI sama sekali tidak memungut biaya atau mahar bagi siapapun yang ingin mendaftar menjadi bakal caleg, kita benar-benar ingin orang yang baik,” ujar Reni.

“Dan sebesar apapun rekruitmen caleg dan PSI akan melibatkan beberapa tokoh yang independen sebagain panelis proses penjaringan caleg supaya transparan dan berkualitas,” sambungnya.

Beberapa tokoh itu, lanjutnya lagi, dianggap sangat mumpuni dalam bidangnya, yakni Herlambang selaku akademisi, penggiat anti korupsi Bengkulu, Ainul Mardianti, selaku Psikolog, aktivis perempuan, dan Wahyu Widiastuti, dosen Komunikasi UNIB yang juga aktivis perempuan.

“Kita optimis partai PSI bisa menjadi pemenang pada pemilu 2019 mendatang,” tandasnya. (Nindri/cw2)

 

Rekomendasi
Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

You cannot copy content of this page