Wabup Rifa’i Menindak lanjuti Kondisi jembatan yang sudah sangat memprihatinkan Keluhan Dari Masyarakat

Manna – Masyarakat Desa Tanggo Raso Kecamatan Pino Raya sangat mengeluhkan Kondisi jembatan yang sudah sangat memprihatinkan, dengan ada keluhan dari masyarakat Wakil Bupati Bengkulu Selatan, Rifa’i Tajuddin meminta agar Balai Pelaksana Jalan Nasional (BPJN) untuk memberlakukan sistem buka tutup jalan, hal ini untuk menghindari timbulnya korban jiwa, Senin (29/5/23).

Wakil Bupati Bengkulu Selatan, Rifa’i Tajuddin mengatakan, pemerintah daerah tidak bisa memperbaiki kerusakan tersebut karena menjadi tanggung jawab BPJN.

“Sudah dapat kabarnya, tidak bisa lagi diperbaiki, jadi alternatif agar tidak ada insiden buruk, kita harapkan ada sistem buka tutup. Apalagi kalau banyak kendaraan yang melebihi tonase, kan bahaya itu,” kata Wakil Bupati Bengkulu Selatan, Rifa’i Tajuddin.

Selanjutnya, menurut Rifa’i sebelum kejadian nahas menimpa pengendara, BPJN harus segera bersikap melakukan perbaikan. “Kan satunya lagi bisa digunakan, jadi tutup saja sementara yang jalur kanan kalau kita dari arah Bengkulu, itu sudah parah, saya sudah lewat juga,” kata Rifa’i. (Adv)

Rekomendasi

Ruangan komen telah ditutup.