Yohanes Le Caleg DPRD Kota Bengkulu, Dapil III

Untuk pertama kalinya, Yohanes Le yang merupakan kader dari Partai Nasdem maju sebagai Anggota DPRD Kota Bengkulu pada Pileg 2019 mendatang.

Dikatakan oleh Yohanes saat ditemui di kediamannya pada Kamis malam (26/7/18) bahwa dirinya ingin maju dengan mengajak seluruh anggota legislatif untuk bersama-sama menjalankan tugas, pokok, dan fungsi, mengedepankan kepentingan rakyat, serta menyampingkan pikiran negatif untuk memperkaya diri sendiri.

“Karena saya mau membangun supaya kedepannya itu anggota legislatif bisa bekerja sesuai tupoksi dengan profesional dan kecerdasan hati. Nasdem terkenal dengan gerakan perubahan yang didasari dengan tindakan moral,” ungkap Yohanes.

“Jalankan tupoksi dengan baik, kedepankan kepentingan rakyat, kesampingkan pikiran negatif apalagi memperkaya diri,” jelasnya.

Dirinya juga mengatakan untuk berpolitik dengan cerdas harus didasari dengan satu visi dan misi.

“Saya melihat sisi kacamata sebagai rakyat bahwa politik di sini saling curiga, dengan visi dan misi yang berbeda. Ini yang harus dihindari dengan kita mempunyai kecerdasan politik,” kata Yohanes.

Salah satu kader dari Nasional Demokrat (Nasdem) ini maju berkat dorongan dan dukungan dari partai itu sendiri. Yohanes Le sudah dua kali menolak sebelum akhirnya memutuskan untuk maju dalam pileg tersebut. Dirinya juga menyatakan keoptimisan dalam pemilihan ini.

“Saya sudah 2 kali menolak, berkat dorongan orang orang partai saya berani maju. Saya hanya mendorong kawan kawan paling tidak nasdem punya kursi setiap tahun,” jelasnya.

“Masalah menang atau tidak ya itu garis tantangan. Kalau kita punya misi yang baik kita harus optimis. Harus yakin, yang penting kita harus terjun ke arena, ke gelanggangan,” tegasnya.

Lelaki kelahiran Pemalang Jawa Tengah ini maju dalam Dapil III untuk Kecamatan Singaran Pati dan Gading Cempaka.

Rekomendasi
Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

You cannot copy content of this page