Wabup Empat Lawang Hadiri Acara Peluncuran Produk Simpanan Pelajar

EMPAT LAWANG – Bertempat di Smp Negeri 01 Tebing Tinggi Wakil Bupati Empat Lawang Yulius Maulana

menghadiri sekaligus mengajarkan kepada siswa untuk menabung sejak usia sekolah, Senin (05/10/2020).

“Kegiatan ini berguna untuk mendukung program Otoritas Jasa Keuangan (OJK) yang berusaha membangkitkan budaya menabung sejak usia sekolah,” ungkap Yulius kepada Wartawan seusai menghadiri acara program OJK.

Iapun juga berharap, agar seluruh siswa maupun siswi, terkhusus pelajar yang ada di bumi saleng keruani sangi kerawati membiasakan diri untuk menabung sejak usia dini.

“Saya berharap seluruh siswa atau pelajar terkhusus pelajar yang ada di Kabupaten Empat Lawang, membiasakan diri untuk menabung sejak Dini atau usia sekolah. dengan menyisakan uang jajannya untuk ditabung,” harapnya.

Sementara Kepala Bank Sumsel Babel (BSB) cabang Tebing Tinggi Nur Farida mengatakan, Untuk mendudukung program otoritas jasa keuangan (OJK) ini pihak Bank Sumsel Babel Cabang Tebing Tinggi Bekerjasama dengan sekolah-sekolah meluncurkan produk Simpanan Pelajar (Simpel).

“Untuk mendukung program OJK ini, kita buka Rekening Awal Hanya Dengan Setor Uang Rp 5000 saja,” katanya.

Juga Hadir Dalam Acara Peluncuran produk Simpanan Pelajar (Simpel). Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, Kapolsek Tebing Tinggi, Danramil Tebing Tinggi, Serta Camat Tebing Tinggi.(Ardi)

Rekomendasi
Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

You cannot copy content of this page