Vidcon dengan Gubernur, Bupati Blitar Serahkan BLT Dana Desa

BLITAR – Bupati Blitar Drs H Rijanto MM menyerahkan secara simbolis Bantuan Langsung Tunai (BLT) yang bersumber dari Dana Desa (DD) di desa Sidorejo Kecamatan Ponggok Kabupaten Blitar, Selasa (12/05/2020). Kegiatan tersebut juga disaksikan Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa melalui video conference (Vidcon).

“Hari ini saya bersama anggota DPRD Kabupaten Blitar, Dinas PMD, Dinas Kominfo, Muspika Kecamatan Ponggok dan Kepala Desa Sidorejo mendapatkan kehormatan vidcon dengan Gubernur Jatim dalam rangka penyerahan BLT DD,” jelas Bupati Rijanto kepada awak media usai kegiatan.

Lanjutnya, respon dari Gubernur Jatim sangat luar biasa terhadap Kabupaten Blitar khususnya desa Sidorejo karena mampu menyalurkan BLT yang bersumber dari dana desa untuk 312 warga miskin yang tentunya kriterianya mereka yang kehilangan mata pekerjaan atau mata pencaharian.

Disamping itu, sambung Rijanto, yakni bagi mereka yang belum pernah mendapatkan bantuan sosial dan bagi mereka yang menderita penyakit dan tidak mampu bekerja.

“Alhamdulillah semua berjalan baik dan lancar dan dari semua desa yang ada di Kabupaten Blitar yang sudah menyalurkan BLT DD berjumlah 43 desa dengan nilai uang sebesar 2,1 milyar untuk 3.614 KK,” katanya.

Bupati Rijanto juga meminta kepada semua desa yang belum memproses atau belum selesai memproses, agar segera kosentrasi untuk memproses BLT DD sebelum lebaran sudah tuntas.

“Saya minta semua desa agar secepatnya memproses bantuan langsung tunai dana desa, diharapkan sebelum lebaran BLT DD sudah tersalurkan,” imbuhnya.

Sementara itu, Gubernur Jatim melalui video conference menyampaikan harapan Presiden Joko Widodo yakni sebelum Idul Fitri

penyerahan BLT DD sudah 100 persen selesai dan sebenarnya hari ini sudah bisa mencapai 70 persen.

“Kami akan melakukan pembagian BLT DD secara virtual dengan Bupati Blitar, harapan Presiden, nanti sebelum Idul Fitri bisa dicairkan 100 persen,” jelas Gubernur Jatim. (Kmf/Adv)

Rekomendasi
Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

You cannot copy content of this page