Polisi Tangkap Napi Yang Kabur Dari Lapas Klas II B Wamena

Jayapura – Seorang narapidana atas nama Menang Elopere (18) yang kabur pada 22 Januari 2019 lalu dari lapas Klas II B Wamena berhasil ditangkap aparat kepolisian, Jumat 29 Maret kemarin.

Penangkapan berawal dari laporan masyarakat tentang keberadaan napi yang kabur sedang berada di Kampung Kama Jalan. J.B Wenas, Kabupaten Jayawijaya.

Kabid Humas Polda Papua kombes Pol Drs. Ahmad Musthofa Kamal SH kepada wartawan mengatakan, napi tersebut terpaksa dilumpuhkan di paha sebelah kiri karena melakukan perlawanan saat ditangkap.

“Tapi kami langsung larikan ke RSUD Wamena mengingat kondisinya yang harus mendapat perawatan intensif,” jelas Kamal, dalam keterangan pers yang diterima Sabtu (30/3).

Kasus ini tengah ditangani Mapolres Jayawijaya. (Fai)

Rekomendasi
Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.