Polisi Bekuk Kasus Pencuri di Air Latak Setahun Lalu

SELUMA – Polres Seluma melalui Tim Opsnal Sat Reskrim telah mengamankan dan berhasil mengungkap kasus pencurian sudah setahun lamanya di Sekretariat Kuliah Kerja Nyata (KKN) IAIN di Desa Air Latak Kecamatan Seluma Barat Kabupaten Seluma Provinsi Bengkulu.

“Iya, pelaku pencurian bernama Bobi Fernando (26) berhasil kita tangkap Desa Lubuk Lagan Kecamatan Seluma Barat Kabupaten Seluma,” ujar Kasat Reskrim Polres Seluma AKP Rizka kepada wartawan, Rabu (18/09/19).

Kasus ini bermula dari laporan pelapor, Edi Suherman (21) mahasiswa, laki-laki, Desa Babat Kecamatan Tetap Kabupaten Kaur. Didampingi Korban Ayu Rizki anah (21) Mahasiswi, Jalan Merapi 15 RT.18 RW.04 No 86 Kelurahan Kebun Tebeng, Kota Bengkulu.

Edi Suherman menjelaskan, pagi harinya telah kehilangan tiga unit Handphone di Sekretariat KKN di Desa Air Latak Kecamatan Seluma Barat Kabupaten Seluma. Pada hari Rabu (11/07/18) sekira pukul 02.00 WIB.

Petugas Reskrim Polres Seluma bersama tim Musang Polres Seluma sudah lama melakukan penyelidikan. Hasil penyelidikan, petugas pun berhasil mengetahui identitas pelaku dan mendapatkan bukti kuat.

Pada Senin, 16 September 2019, sekira pukul 23.00 WIB, Tim Opsnal Sat Reskrim Tim Musang Polres Seluma yang, mendapatkan informasi keberadaan pelaku. Petugas langsung bergerak melakukan penggrebekan. Pelaku berhasil ditangkap di desanya. {Budi}

Rekomendasi
Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

You cannot copy content of this page