Pengurus PWI Sekadau 2020 – 2023 Terbentuk

Sekadau – Kepengurusan Kelompok Kerja (Pokja)  Persatuan Wartawan Indonesia (PWI)  Kabupaten Sekadau Periode 2020-2023 terbentuk dalam rapat yang digelar secara Virtual Zoom dihadiri Ketua PWI Kalbar Gusti Yusri pada Kamis (18/6/2020).

Rapat online diikuti 12 dari 13 wartawan yang bertugas di Kabupaten Sekadau yang sudah menyatakan gabung menjadi anggota PWI.

Ketua PWI Kalbar Gusri secara tegas memberikan pengarahan mulai penjelasan tentang organisasi PWI dan program Uji Kompetensi Wartawan (UKW).

Menurut Gusti Yusri, secara syarat belum bisa dibentuk kepengurusan Cabang Kabupaten Sekadau karena harus minimal 5 orang anggota biasa.  Sehingga kepengurusan PWI Sekadau dengan penyebutan Kelompok Kerja (Pokja).

“Mudah-mudahan dengan dibentuk kepengurusan Pokja PWI di Sekadau ini bisa bermanfaat dan menjalankan program organisasi,”kata Gusti  Yusri.

Pada kesempatan ini Gustri Yusri menyerahkan sepenuhnya pemilihan kepengurusan kepada anggaota dan meminta pengurus terpilih segera diserahkan nama – namanya untuk di SK kan.

Usai diskusi tentang PWI, dilanjutkan proses pembentukan kepengurusan dan Ketua PWI Kalbar Gusti Yusri mempercayakan kepada Kundori untuk melakukan musyarawarah mufakat khususnya anggota yang sudah memiliki sertipikasi kompetensi.

Sehingga hasil mufakat ditunjuk sebagai Ketua Pokja PWI Sekadau,  Benidiktus GP (Suarasekadau.co.id),Sekretaris Dina Mariana (Hi Pontianak/Kumparan. com)   dan Bendahara Jonni Rudianto Purba (nusantaraterkini.com).

“Terima kasih atas amanah yang diberikan kepada saya sebagai ketua PWI Sekadau.  Mudah-mudahan menjadi sejarah baru di Kalbar dengan dibentuknya PWI di tingkat kabupaten ini,”kata Ketua Pokja PWI Sekadau terpilih, Benidiktus GP dalam pidato singkatnya.

Ia berharap semua pihak bisa mendukung program PWI yang merupakan organisasi wartawan tertua di Indonesia ini. PWI berdiri pada 9 Februari 1946 di Surakarta bertepatan dengam Hari Pers Nasional.

“Program jangka pendek ini akan konsoliasi bersama pengurus untuk mempersiapkan acara pengukuhan,”katanya. Kepengurusan juga dilengkapi seksi – seksi. (jr)

Rekomendasi
Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

You cannot copy content of this page