Peduli Banjir, LSN, BG, Pemuda Revolusi Dan PSHT, Galang Aksi Berbagi Nasbung

Jember- Ratusan anak muda lintas organisasi dan komunitas, membagikan nasi bungkus (Nasbung) kepada korban banjir yang ada di tiga Desa di wilayah Kecamatan Gumukmas.Mereka adalah Laskar Sholawat Nasional (LSN), Berita Gumukmas (BG), Pemuda Revolusi dan Pencak Setia Hati Terate (PSHT). 

Ketua BG, Muhamad Subur mengatakan, hari ini Sabtu (16/01/21) sekitar 1000 nasi bungkus, ditambah ratusan dus air mineral serta baju layak pakai di bagikan kepada korban terdampak banjir yang ada di Desa Menampu, Desa Gumukmas serta Desa Karangrejo.

Kegiatan yang dilakukan serentak, lanjut Subur, dikarenakan di tiga desa ini terkena imbas banjir akibat curah hujan yang cukup tinggi akhir-akhir ini, hingga menyebabkan jalan-jalan dan rumah warga terendam air mencapai 30 hingga 50 CM.

“Semoga air lekas surut agar warga bisa beraktifitas kembali, ” kata Subur.

Sementara Koordinator LSN, Edi Susanto mengaku bangga sebab bisa bersinergi dalam kegiatan kemanusiaan dengan berbagai organisasi dan komunitas kepemudaan yang peduli sosial di wilayah selatan.

“Alhamdulillah semoga ini menjadi cikal bakal kegiatan positif lain.Kami Laskar Sholawat Nasional kemarin juga berbagi sembako dikawasan Kecamatan Puger, ” ungkap nya. (Tahrir)

Rekomendasi
Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.