Jalin kerjasama Antara Polres Dan Pol-PP Empat Lawang Berantas Motor Bodong

EMPAT LAWANG Nusantaraterkini.com – Dalam rangka meningkatkan ketertiban dan ketentraman masyarakat di ‘Bumi Saling Keruani Sangi Kerawati, Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Empat Lawang bekerja sama dengan TNI dan Polri, menggelar penertiban kendaraan tanpa dokumen (bodong,red).

“Kita (Satpol PP) ikut membantu TNI-Polri dalam kegiatan razia kendaraan bodong,” ujar Kepala Dinas Satpol PP Kabupaten Empat Lawang, H Muhammad Taufik, kemarin.

Kegiatan razia motor bodong ini, kata Taufik, dilaksanakan di seluruh kecamatan dalam wilayah Kabupaten Empat Lawang. Dia berharap, dengan digencarkannya razia kendaraan bodong tersebut, dapat mengingatkan masyarakat di Kabupaten Empat Lawang, agar tidak lagi membeli atau menggunakan motor bodong.

“Tentunya kegiatan ini bertujuan agar tidak ada lagi masyarakat yang membeli dan menggunakan kendaraan bodong di Kabupaten Empat Lawang,” imbuhnya.

Selain itu, selaku Kepala Dinas Satpol PP dan Linmas Kabupaten Empat Lawang, H Muhammad Taufik mengimbau dan sekaligus mengingatkan masyarakat untuk tetap mematuhi protokol kesehatan (prokes) dalam kegiatan sehari-hari.

“Pada kegiatan razia kendaraan bodong Satpol PP juga mengingatkan masyarakat untuk memakai masker dan mematuhi protokol kesehatan,” tambahnya.

Sementara itu, salah seorang warga, Badri menyampaikan dukungannya kepada aparat yang secara gencar melakukan penertiban kendaraan bodong. “Selaku masyarakat, saya sangat mendukung. Mudah-mudahan keamanan dan ketertiban masyarakat dapat terjaga, serta Empat Lawang MADANI dapat terwujud,” harapnya.(Ardi)

Rekomendasi

Ruangan komen telah ditutup.

You cannot copy content of this page