Imron Rosyadi: Di Golkar, Jangan Lagi Ada Pecat Memecat

Tokoh Golkar Bengkulu Imron Rosyadi saat mendampingi Ketua Umum Golkar Setya Novanto
Imron Rosyadi saat mendampingi Ketua Umum Partai Golkar Setya Novanto

NusantaraTerkini.Com – Tokoh Partai Golongan Karya (Golkar), yang juga merupakan mantan Bupati Bengkulu Utara dua periode Imron Rosyadi berpesan kepada Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Golkar Provinsi Bengkulu yang baru, Ridwan Mukti (RM), agar di tubuh organisasi partai berpengaruh di republik ini tidak ada lagi budaya pecat memecat.

“Jangan lagi ada pecat memecat, mari kembali membangun Golkar dengan menyatukan semua kader dan kekuatan besar Partai Golkar,” kata Imron.

Menanggapi hal itu, RM dengan bijaksana menegaskan Insya Allah dengan keadaan yang sesulitpun tidak akan main pecat memecat. Diakuinya, Golkar sempat mengalami perpecahan dan tradisi pecat memecat jadi memukul perasaan kader.

“Insya Allah lah ke depan, ya sesulit apapun tentunya tidak terjadi pemecatan,” tegas RM.

RM menjelaskan, dalam era demokrasi ini harus mampu memberikan ruang kepada forum yang lebih luas. Kendati demikian, RM meminta untuk juga dipahami bahwa konsekuensi berdemokrasi adalah tidak selamanya pemikiran, ide dan gagasan selalu bisa diterima.

“Suatu saat ide dan gagasan kita bisa diterima, tapi suatu saat kita juga harus memakai ide dan gagasan orang lain,” pungkasnya. [NU009]

Ikuti berita terkait lainnya dalam Topik Pilihan Musda Golkar Bengkulu

Rekomendasi
Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

You cannot copy content of this page