Duet Faida – Vian Tanpa Membaca Mampu Jawab Persoalan Jember

Jember- Duet pasangan dr. Faida – Dwi Arya Nugraha Oktavianto pada debat terbuka pertama dinilai lebih mampu menjawab persoalan Jember ke depan. Bukan hanya itu, pasangan jalur perseorangan ini menjawab pertanyaan tanpa membaca.

Saat pembawa acara mempertanyakan potensi Jember, dr. Faida dengan lugas menjawab bahwa Jember dikenal dengan 4 C, Culture, Cigaret, Cacau dan Coffe.

“Jember dengan Culture yang sudah mendunia bahkan menjadi miniatur Indonesia serta Cigaret yang sudah sejak dahulu kala menjadi produk unggulan hanya perlu ditingkatkan menjadi lebih baik,” ujar Faida.

Sementara itu, Vian mengatakan potensi Jember pertama perlu ditingkatkan sisi SDMnya, masalah pertanian agar nantinya tidak hanya wilayah bertani melainkan juga masuk wilayah produksi.

“Kami sudah mempersiapkan program satu desa satu lumbung pangan untuk menjawab itu, agar persoalan pertanian terjawab serta kesetabilan harga terjamin,” ungkapnya. (Fahmi/Tahrir)

Rekomendasi
Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

You cannot copy content of this page