Danyonif 511/DY Berikan Bingkisan Lebaran Kepada Prajurit Badak Hitam

BLITAR, NUSANTARATERKINI.COM – Danyonif 511/DY Letkol Inf A. Wakhid Dedy Setyawan S.I.P memberikan bingkisan lebaran kepada seluruh prajurit Badak Hitam di lapangan apel Yonif 511/DY Jl. Maluku No. 14 Kota Blitar. Senin (03/05/2021)

Sebelum memberikan bingkisan lebaran, Letkol Inf Wakhid menyampaikan kepada seluruh prajuritnya agar selama pelaksanaan Hari Raya Idul Fitri di himbau untuk tidak mudik sesuai perintah pimpinan untuk mencegah penyebaran Covid-19 yang masih melanda di negara Indonesia.

“Laksanakan ibadah di rumah dan hindari kerumunan saat perayaan hari raya Idul Fitri yang bersifat massal, agar keluarga kita tetap aman dan sehat semoga terhindar dari Covid-19”, tegas Danyon.

Pemberian bingkisan lebaran di laksanakan secara simbolis oleh Danyonif 511/DY yang disaksikan seluruh prajurit Badak Hitam.

Pemberian bingkisan ini merupakan salah satu bentuk kepedulian Komandan kepada anggotanya. Dalam pelaksanaan pembagian bingkisan tetap melakukan protokol kesehatan dengan menggunakan masker dan jaga jarak.

Danyonif 511/DY juga berharap bingkisan yang diberikan dapat bermanfaat, ditengah pandemi Covid-19 ini. “Semoga bingkisan lebaran ini bermanfaat dan dapat digunakan untuk kebutuhan lebaran nanti”, ungkap Letkol Inf Wakhid. (Yonif 511/DY)

Rekomendasi
Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

You cannot copy content of this page