Cegah Covid – 19, Dishub Kota Bengkulu Periksa Pengemudi dan Penumpang Kendaraan Masuk Bengkulu

Bengkulu – Pemerintah Kota (Pemkot) Bengkulu melalui Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Bengkulu terus melakukan pemeriksaan kesehatan kepada warga dari luar Kota Bengkulu yang masuk ke wilayah Kota Bengkulu melalui jalur perbatasan. Hal ini dilakukan guna memutuskan mata rantai penyebaran Covid-19.

“Sesuai arahan Walikota dan Wakil Walikota, Dishub Kota Bengkulu terus melakukan pemeriksaan kesehatan pada setiap pengemudi dan penumpang kendaraan dari daerah luar Bengkulu yang ingin masuk ke kota. Pemeriksaan itu mulai dari pengecekan suhu tubuh sampai pada penyemprotan disinfektan di dalam bilik disenfection, lalu pendataan,” ujar Kepala Dinas Perhubungan Kota Bengkulu Bardin, Senin (11/5/2020).

Dijelaskan Bardin, ada 4 (empat) posko yang dijaga oleh Dinas Perhubungan Kota Bengkulu yaitu Posko di simpang Nakau, simpang DPRD Kota Bengkulu, Pintu masuk Sungai Hitam serta di simpang Betungan.

“Sejak beberapa waktu lalu, kita telah siapkan 4 (empat) posko di perbatasan pintu masuk antara Kabupaten dan Kota. Posko ini terdiri dari petugas gabungan Dishub, TNI, Polri dan petugas tim medis guna memastikan protokol keamanan Covid – 19 bagi setiap kendaraan yang melintas seperti mobil AKAP, AKDP, Travel, Truk angkutan barang dan lain – lain. Semia akan diberhentikan dan diarahkan untuk diperiksa kesehatannya,” jelas Bardin.

Ia berharap dengan adanya posko ini seluruh kendaraan dari luar Kota Bengkulu dapat mematuhi protap kesehatan guna mensterilkan dari virus Covid – 19.

“Saya berharap kerjasama dari warga, apabila ia dari daerah luar Kota Bengkulu tolong bersedia untuk melakukan protap kesehatan dan mematuhi aturan yang telah ditetapkan untuk mencegah penyebaran virus Covid – 19 di Kota Bengkulu,” demikian Bardin. (ADV)

Rekomendasi
Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

You cannot copy content of this page