Bupati – Kapolres Asahan Tinjau Vaksinasi Masal

Nusantaraterkini.com | Asahan – Bupati Asahan H.Surya BSc bersama Kapolres AKBP Nugroho Dwi Karyanto meninjau pelaksanaan vaksinasi massal dengan target 1599 perserta di tiga kecamatan yakni Kecamatan Aek Songsongan, Pulau Rakyat, dan Bandar Pulau.

Tampak hadir Manager PTPN 3 Bandar Selamat, Manager Distrik PTPN 3 Sei Silau, Koramil 15/BP, Camat Bandar Pulau, Camat Aek Songsongan dan sejumah OPD.

Lokasi vaksinasi dilakukan di aula PTPN 3 Bandar Selamat, Poliklinik PTPN 3 Bandar Selamat, gedung sekolah Madrasah Bandar Selamat, Rabu (23/6/2021).

Dikatakan Bupati Surya, vaksinasi salah satu upaya membentuk kekebalan tubuh dan kelompok/Herd Immunity, menurunkan kesakitan dan kematian terhadap Covid-19, melindungi dan memperkuat sistem kesehatan secara menyeluruh.

“Vaksinasi ini dilakukan atas sinergitas Pemkab dan Polres Asahan dalam upaya mencegah penularan pandemi COVID-19, dengan target 1.500 perserta,” kata Bupati, sembari mengingatkan agar pelaksanaan dilakukan dengan memperketat Protokol Kesehatan (Prokes).

Bupati berharap dengan status Asahan yakni berada di Zona Oranya dapat mempersiapkan diri menjelang tahun ajaran baru dan tatap muka, serta berharap pengurangan angka Covid-19 semakin kecil. (IndraLubis)

Rekomendasi
Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

You cannot copy content of this page