Belum Genap Dua Bulan Usai Mutasi Perdana, Pemkot Bengkulu Mutasi Lagi

Bengkulu – Pemerintah Kota Bengkulu tancap gas lakukan mutasi ASN di lingkungan pemerintah Kota Bengkulu, belum genap dua bulan usai mutasi perdana pada Senin 25/3/2019, duet Helmi – Deddy Kembali merombak kabinet, Rabu (15/5/2019).

Aktivis Bengkulu, Rahman Thamrin, S. Ag menyesalkan begitu cepatnya proses mutasi, seperti kejar tayang, ia mempertanyakan efektivitas mutasi tersebut dan mempertimbangkan kondisi psikologis ASN yang sedikit-sedikit kena mutasi.

“Mutasikan ada aturannya, jangan terlalu mengebu-gebu, kasihan ASN sebentar-sebentar dipindah, padahal baru beradaptasi dan meningkatkan kinerja. Seolah-seolah tak ada kepastian tempat dan jabatan.” Terang Rahman Thamrin, S. Ag saat dijumpai di markasnya.

Semoga kepala daerah memberikan rasa nyaman terhadap ASN yang berkerja, semoga mutasi didasari oleh standar kebutuhan dan kinerja, bukan masuk pada pertimbangan politis.

“Ia juga menyayangkan sikap politis pejabat, setia pergantian kepala daerah, langsung bersih-bersih kabinet, ASN ini kan orang profesional, jangan sampai karena ada perbedaan sikap saat pilkada dijadikan alasan untuk merotasi,” Himbau Aktivis Senior Bengkulu ini

Untuk diketahui berikut daftar pejabat Eselon II, III dan IV yang dimutasi

  1. Drs. Bujang HR, jabatan lama Kepala Badan Kepegawaian, Pendidikan dan Pelatihan, jabatan baru Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Sosial
  2. Abriadi, SH, jabatan lama Kasubbag Tata Usaha Sekretariat dan Staf Ahli pada Bagian Umum Sekretariat Daerah, jabatan baru Kabag Umum Sekretariat Daerah
  3. Drs. Zazwardi, jabatan lama Kabag Umum Sekretariat Daerah, jabatan baru Sekretaris Dinas Statistik
  4. Tri Oktarianto, SE, M.si, jabatan lama Sekretaris Dinas Statistik, jabatan baru Pelaksana di Dispora
  5. Budi Trapsilo, S.IP jabatan lama Pelaksana Sub Bagian Perlengkapan dan Rumah Tangga pada Bagian Umum Sekretariat Daerah, jabatan baru Kasubbag Tata Usaha Sekretariat dan Staf Ahli pada Bagian Umum Sekretariat Daerah
  6. Maida Zarmis, S.Sos,  jabatan lama Kasubbid Kesejahteraan dan Pensiun pada Bidang Mutasi, Jabatan Fungsional dan Kesejahteraan Badan Kepegawaian, Pendidikan dan Pelatihan, jabatan baru Kasi Jaminan Ber-KB pada Bidang Keluarga Berencana, Ketahanan dan Kesejahteraan Keluarga DP3AKB
  7. Andi Siswanto, S.Sos, jabatan lama Pelaksana Bidang Kepegawaian, Pendidikan dan Pelatihan, jabatan baru Kasubbid Kesejahteraan dan Pensiun pada Bidang Mutasi, Jabatan Fungsional dan Kesejahteraan Badan Kepegawaian, Pendidikan dan Pelatihan.

Wakil Wali Kota Bengkulu Dedy Wahyudi seperti yang dilansir di bengkulutoday.com menyebut mutasi adalah kewajaran.

“Ini adalah sebuah kewajaran dan hal biasa dalam suatu organisasi adanya rotasi dan mutasi,” ucapnya. (red)

Rekomendasi
Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

You cannot copy content of this page