Kapolres Kaur Gelar “Coffe Night” Bersama Wartawan

NusantaraTerkini.Com, – Kapolres Kabupaten Kaur AKBP Prianggodo Heru Kunprasetyo, S.Ik, Senin (19/2/2018) sekira pukul 20:30 WIB mengajak seluruh wartawan yang bertugas di Kaur, yang terdiri dari media cetak, elektronik maupun online, serta jajaran kepolisian lainnya untuk ngopi bareng atau Coffe Night disalah satu resto di Bintuhan.

Kegiatan itu disampaikannya kepada awak media, agar komunikasi antara aparat kepolisan dengan media terjalin lebih baik lagi, sebab saat ini kepolisan sangat membutuhkan informasi yang lebih akurat lagi dengan adanya media tersebut.

“Kita sangat butuh adanya komunikasi yang baik dengan wartawan, karena dari wartawan kami kepolisian mendapatkan informasi yang lebih akurat, dan juga informasi ini kami bisa menjaga stabilisasi KAMTIBMAS, apalagi kita tidak lama lagi akan menyambut Pemilu 2019, tentunya rasa aman itu harus kita suguhkan kepada masyarakat,” Jelas Heru, sapaan akrabnya sehari-hari.

Selain itu, pesatnya pembangunan dan meningkatnya iklim investasi di kabupaten kaur, ternyata sangatlah membantu menunjang perekonomian di kalangan masyarakat, baik itu terbukanya lapangan pekerjaan maupun meningkatnya pendapatan asli daerah, hal ini tentunya harus di iringi sinergitas yang baik, salah satunya menjaga ke kondusifan daerah itu sendiri khususnya Kabupaten Kaur.

Rasa aman dan kondusif itu tidaklah terlepas dari peran pentingnya masyarakat itu sendiri, salah satu peran masyarakat itu ialah dari sudut pandang wartawan, dengan Hari Pers Nasional yang dirayakan beberapa hari yang lalu, ternyata di sambut baik oleh Kapolres Kaur. (ynd)

Rekomendasi
Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

You cannot copy content of this page